Sabtu, 10 Oktober 2015

Batik dan Motif Yogyakarta

Motif batik yang berasal dari daerah Yogyakarta merupakan motif batik yang memiliki makna yang ada dalam bentuk gores pola nya. Beberapa motif batik yang terkenal adalah motif batik truntum. Motif batik ini merupakan motif baju batik yang memiliki makna cinta yang sedang bersemi. Motif lainnya adalah motif batik grompol. Motif ini memiliki maka sebagai menjadi satu, yang jika dijabarkan secara lebih luas merupakan motif batik yang memiliki harapan pada manusia untuk dapat mengumpulkan kebahagiaan, anak yang cerdas dan soleh, dan juga mendapatkan keluarga yang dapat hidup dengan tenteram. Motif batik lainnya adalah motif batik tambal. Motif batik ini memiliki makan untuk memberi kelengkapan pada sesuatu yang memiliki kekurangan. Bahkan pada zaman dahulu motif batik tambal ini dipercaya dapat menjadi kain yang menyembuhkan orang yang sakit. Pada masa itu orang yang sakit dianggap memiliki sesuatu yang kurang dan apabila diberi selimut kain batik dengan motif tambal maka akan dapat menutupi kekurangan pada orang yang sakit tersebut. Motif batik yang lain yang berasal dari kota ini adalah motif batik ratu ratih dan juga motif batik semen roma. Kedua motif ini adalah motif yang menjadi lambang seorang istri yang setia. Motif batik selanjutnya adalah motif batik madu bronto yang merupakan motif batik yang menjadi lambang asmara yang sangat manis seperti madu. Motif selanjutnya adalah motif semen gendhang yang merupakan motif batik yang memiliki harapan agar pengantin yang memakai kain tersebut dapat cepat memiliki keturunan. Motif batik tersebut di atas merupakan motif batik yang telah menjadi warisan secara turun temurun dan tidak mengalami perubahan dalam pola sejak zaman dahulu. Motif batik ini merupakan motif yang dibuat oleh orang khusus dan pada umumnya tidak setiap pembuat baju batik dapat membuat motif batik milik mereka sendiri. Hal ini disebabkan banyak dari pembuat batik ini hanya membuat motif dan juga pola yang yang telah ditentukan sebelumnya. Pembuatan baju batik adalah sebuah pekerjaan yang dikerjakan oleh banyak orang, ada yang bertugas membuat motif batik yang biasanya dilakukan oleh para kaum wanita baik tua maupun mudah. Selain itu ada juga pembuat baju batik yang memiliki tugas untuk memberi warna pada kain tersebut dengan cara mencelupkan pada zat warna.


EmoticonEmoticon